
SINJAI. Babinsa Desa Sanjai Koramil 1424-04/Sinjai Timur Kodim 1424/Sinjai Koptu Bahri bersama masyarakat melaksanakan kegiatan karya bakti penanaman bibit pohon Mahoni di sepanjang tanggul di Desa Sanjai Kec. Sinjai Timur Kab Sinjai, Rabu (21/02/2024)
Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka menjaga dan melestarikan lingkungan hidup. Juga menambah komunitas tanaman yang akan berkontribusi menambah oksigen sehingga, akan mewujudkan lingkungan yang sehat
Disela-sela kegiatan Babinsa Koptu Bahri menyampaikan "Penghijauan adalah salah satu kegiatan penting yang harus dilaksanakan secara nyata dan berkelanjutan guna menangani krisis lingkungan, begitu pentingnya sehingga penghijauan juga merupakan program nasional yang dilaksanakan di seluruh Indonesia,”
“Betapa pentingnya penanaman pohon, selain untuk paru-paru udara dalam menyerap polusi dan akar pohon itu sendiri dapat menahan air supaya tidak langsung hilang. Penanaman pohon ini punya banyak tujuan, di samping untuk keindahan lingkungan juga dapat mengurangi polusi udara,” imbuhnya
Diharapkan dengan adanya kegiatan penanaman pohon mahoni ini dapat menyadarkan masyarakat khususnya yang berada di Desa Sanjai untuk memiliki tanggung jawab bersama dalam pohon yang telah di tanam sehingga program penghijauan dapat terlaksana dengan lancar.